Pilih Bahasa
  • Indonesia
  • English
Mahasiswa Teknik Informatika Juara Duta Bahasa Sulawesi Tenggara
Selasa, 17 October 2023

Mahasiswa Teknik Informatika Juara Duta Bahasa Sulawesi Tenggara

Berita menggembirakan kembali datang dari mahasiswa Fakultas Teknik Jurusan Teknik Informatika yang berhasil menorehkan prestasi gemilang dengan menjadi Terbaik 1 pemilihan Duta Bahasa Sulawesi Tenggara pada kategori putra atas nama Abdullah Al Hayad Arafah. Hayad sapaan akrabnya berhasil mengungguli 9 finalis lain untuk kategori putra pada malam puncak pemilihan Duta Bahasa Sultra 2022 yang diselenggarakan di Phinisi Ballroom, Hotel Claro Kendari. 

Pemilihan Duta Bahasa Sulawesi Tenggara merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Kantor Bahasa Sulawesi Tenggara (KBST) setiap tahunnya. Rangkaian pemilihan ini dilaksanakan mulai 13-20 Juni 2022 bertempat di KBST dan Hotel Claro. 

Penilaian dewan juri tidak hanya saat malam final namun sejak karantina dengan berbagai aspek penilaian seperti presentasi krida kebahasaan, wawancara psikologi, wawancara bahasa daerah dan bahasa asing, dan lain-lain.

Ditemui setelah kegiatan, Hayad mengucapkan rasa syukurnya karena bisa terpilih menjadi terbaik 1 Putra Dubas Sultra 2022. Menurutnya, hal ini berkat kerja keras semua pihak dan orang-orang yang telah mendoakannya.

“Saya sangat bersyukur, alhamdulillah bisa diberikan amanat untuk menjadi wakil Sultra ke Pemilihan Duta Bahasa Nasional nantinya. Semoga saya bisa mengemban amanat ini sebaik-baiknya” ujar Hayad.

Selain Hayad, mahaiswa Teknik Informatika lainnya yang mengikuti kegiatan ini atas nama Findriyani berhasil meraih penghargaan Duta Bahasa Sultra 2022 Persahabatan Putri.

Selamat mengemban amanah Hayad dan Findri!

Bagikan ke
atau copy link ini